Translate

Sabtu, 11 Januari 2014

Amris (American Risoles)

Pingin bikin risoles untuk camilan gurih suami dan anak-anak tapi males bikin ragout-nya. Akhirnya kubuatlah yang versi amris ini. Memang lebih singkat pembuatannya, karena untuk  isiannya tinggal potong-potong bahannya aja tanpa diolah terlebih dahulu, kecuali telurnya yang direbus dulu. Jadi proses terlama adalah di pembuatan kulitnya. Kemarin aku buat kulitnya sambil nyambi cuci piring biar ga habis waktu buat nongkrong didepan kompor gas nungguin adonannya matang hehehe.....



Pernah sih menggunakan resep dari NCC (Natural Cooking Club), tapi entah kenapa lebih sreg sama resep kulit risoles dari mbak Rieke ini.

Baru kulitnya aja, anak-anakku dah  doyan, mereka bolak-balik ke dapur nyemilin kulit  risoles yang sudah matang hihihi.....


Silahkan bagi yang mau coba, ini resepnya:

Amris (American risoles)

Untuk Kulit risoles:
Bahan-bahan 
100 gr Tepung terigu prot. tinggi/ prot rendah (aku pakai cakra kembar)
1/4 sdt garam
1/4 sdt merica bubuk
1 butir telur
300 ml susu cair
1/2 sdm margarin yang dilelehkan atau 1 sdm minyak goreng

Bahan Isi:
Smoked beef atau sosis, diiris memanjang
Keju cheddar, dipotong memanjang (aku pakai yg quick melted)
telur rebus, dipotong memanjang
selada bila suka (gak pake)
mayonaise

Bahan Pelapis:
2 butir telur, kocok lepas
Bread crumb sckpnya

Cara membuat:
1. Ayak terigu di dalam wadah lalu beri garam dan merica, aduk rata. Buat lubang ditengahnya, masukkan telur, aduk sambil dituang susu sedikit-demi sedikit sampai rata, saring kalau marih bergerindil. Masukkan margarin, aduk rata.
2. Tuang kurleb 1 sendok sayur di wajan teflon datar tipis-tipis dengan api kecil, masak hingga permukaannya tidak lengket, angkat. Lakukan sampai habis.
3. Ambil selembar kulit risoles, lalu isi dengan sosis, telur rebus, keju, lalu semprot mayonaise, lipat dan gulung. Lakukan sampai habis.
4. Gulingkan ke tepung panir lalu gulingkan ke telur, gulingkan kembali ke tepung panir. 
5. Goreng dengan api sedang hingga kuning kecoklatan, tiriskan.

Tidak ada komentar :

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...