Translate

Minggu, 24 November 2013

Caterpillar bread,and meat flosh buns with water roux method

Setelah bisa bikin beberapa jenis kue, bikin roti adalah projek impianku selanjutnya. Aku dan suamiku, termasuk dua anakku suka banget makan roti, untuk sarapan, bekal sekolah atau kerja, juga untuk sekedar jadi camilan.

Dimulailah pencarianku untuk mendapatkan resep roti andalan. Dari banyak blog yang kubaca, banyak dari mereka yang menggunakan resep roti dengan menggunakan metode water roux yang bertujuan agar rotinya bisa empuk dan lembut tanpa penggunaan bahan kimia seperti bread improver dan bread emulsifier. Daaaan...jatuhlah pilihanku pada resep roti di blog-nya mbak Hesti yang wuokey bangettt. Ini dia resepnya:



Water roux:
50 gr terigu cakra kembar (protein tinggi)
250 ml air
campur terigu dan air di panci kecil sampai rata panaskan diatas kompor dg api kecil sambil trs diaduk hingga agak mengental menjadi pasta, lgsung matikan api, dinginkan.

bahan-bahan:                                                     
400 gr terigu cakra kembar                                    
200 gr terigu segitiga (protein sedang)                     
100gr gula
2 sdm susu bubuk full cream                                  
1 telur utuh                                                            
1 kuning telur                                                        
10 gr ragi instan                                                     
200 gr water roux                                                  
175-200 ml air hangat                                           
75 gr margarin                                                         
1 sdt garam

Topping
sausage caterpillar: sosis, paprika hijau cincang, keju quick melted,saos tomat, mayonaise
flosh bun: mayonaise,susu kental manis, abon
choco caterpillar: meises (isian),choco chip (unt mata)

Cara Pembuatan
  • campur terigu cakra, terigu segitiga, gula, susu bubuk, ragi instan, aduk rata
  • masukkan water roux, telur utuh dan kuning telur.
  • aduk rata ( Aku pakai hand mixer yg pengaduknya spiral dg kecepatan plg rendah biar mixernya g cpt panas) sambil di tuang air sedikit demi sedikit sampai di rasa adonannya sudah kalis, hentikan pemberian air.
  • masukkan garam dan margarin, aduk rata hingga kalis elastis (aku mixer lagi sekitar 10-15 menit, lalu pindahkan ke meja dan dibanting-banting sampai adonannya terasa halus dan seratnya melar ato memanjang, lalu pada saat dicoba di rentangkan adonannya bisa sampai transparan, inilah yang dinamakan kalis elastis)
  • diamkan adonan di dalam wadah yang di tutup permukaannya dengan cling wrap ato serbet bersih, selama 45-60 menit, sampai mengembang 2 kali lipat.
  • uleni lagi adonan sebentar saja untuk mengeluarkan udara dan agar permukaannya mulus kembali.
  • bentuk sesuai keinginan.( bentuk catterpillar bread yang sosis kudapat dari blog mbak Ricke, kalau caterpillar bread yang bentuknya kayak ulil kudapat dari blog mbak Endang)
  • diamkan kembali sekitar 45 menit.
  • oles dengan kuning telur
  • panggang selama 15 menit dengan suhu 190 derajat celcius, sampai matang.

Tidak ada komentar :

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...